Alami Long Covid? Lakukan 3 Langkah Ini

Alami Long Covid? Lakukan 3 Langkah Ini

Gaya Hidup | limapagi.id | Senin, 24 Januari 2022 - 08:35
share

LIMAPAGI - Tak sedikit yang terinfeksi Covid-19 berimbas pada gejala yang berkepanjangan. Ya, kondisi ini disebut long covid.

Beberapa gejala yang kerap muncul ketika seseorang yang mengalami long covid yaitu nyeri yang berkepanjangan di beberapa area tubuh, hingga mual.

Ketika mengalami kondisi tersebut jangan panik, ada beberapa cara yang dapat kamu lakukan untuk mencegahnya agar tak berkepanjangan. Lantas apa saja? Berikut tips di bawah ini seperti dirangkum Limapagi dari laman Times of India.

Konsumsi Makanan Fermentasi

Kekebalan tubuh sangat bergantung pada kesehatan usus. Untuk membangun sistem kekebalan yang kuat, penting bagi kamu untuk menjaga kesehatan usus yang baik.

Untuk itu kamu dapat mengonsumsi makanan dan minuman fermentasi yang mengandung bakteri baik untuk usus.

Menjaga Pencernaan

Pencernaan yang baik artinya usus dalam kondisi sehat. Dalam hal ini sangat berkaitan dengan makanan apa saja yang kamu konsumsi. Beberapa makanan yang wajib dikonsumsi seperti yogurt alami yang dapat meringankan mual.

Menyesuaikan Diri

Bagi kamu yang mengalami long covid wajib menyesuaikan diri dengan keadaan. Seperti mengurangi intensitas berolahraga atau tak melakukan olahraga berat.

Memang olahraga sangat baik untuk kebugaran tubuh. Namun, jika dipaksakan dapat berbahaya bagi diri sendiri dan wajib memberikan waktu untuk beristirahat lebih dari biasanya.

Topik Menarik