Maknyus! Resep Lumpia Ikan Tenggiri Kulit Tahu, Cocok Jadi Camilan Sore Hari

Maknyus! Resep Lumpia Ikan Tenggiri Kulit Tahu, Cocok Jadi Camilan Sore Hari

Gaya Hidup | herstory | Kamis, 20 Januari 2022 - 16:45
share

Ikan tenggiri kerap menjadi bahan dasar untuk membuat olahan makanan seperti pempek. Hal ini dikarenakan tekstur dan kondisi duri ikan tenggiri yang mudah dilepas sehingga mudah diolah.

Selain pempek, otak-otak, dan siomay ikan tenggiri juga bisa diolah menjadi lumpia ikan tenggiri lho. Untuk membuatnya juga bisa terbilang gak sulit. Dikutip dari akun Instagram @jajanananaksekolah, berikut resep lumpia ikan tenggiri kulit tahu.

Bahan:

- 1 bungkus kulit tahu potong2

- Daun kucai ( kalo tdk ada bs pakai daun pandan, belah tipis2 )

Isian:

- 250 gr Daging ikan tenggiri

- 3 siung bawang putih

- 150 ml Air

- 3-4 sdm tepung sagu

- Garam, merica, gula pasir, kaldu jamur, sckpnya

- 1 batang Daun seledri, iris tipis

Cara membuat:

1. Haluskan daging ikan tenggiri, bawang putih tuangkan air, aduk rata.

2. Masukkan tepung, dan garam, merica, gula, kaldu jamur, aduk hgg tercampur rata, lalu tambahkan daun seledri, aduk kembali.

3. Masukkan adonan ikan ke dalam plastik segitiga.

4. Ambil selembar kecil kembang tahu. Lalu semprotkan adonan ikan di atasnya.

5. Lipat hingga terbungkus, lalu ikat dengan daun kucai.

6. lakukkan hgg adonan habis. Panaskan penggorengan yg berisi minyak. Goreng sampai matang, angkat lalu tiriskan.

Topik Menarik