Intip Top Hits Spotify 2021, Ada Lagu Putus Cinta yang Viral di TikTok

Intip Top Hits Spotify 2021, Ada Lagu Putus Cinta yang Viral di TikTok

Gaya Hidup | inewsid | Jum'at, 14 Januari 2022 - 15:03
share

JAKARTA, iNews.id Deretan lagu yang masuk top hits Spotify 2021 kebanyakan diisi oleh musisi internasional ternama. Lagu-lagu tersebut hingga kini masih banyak dicari pendengar untuk menemani hari-hari mereka.

Uniknya lagu yang masuk top hits Spotify 2021 tak selamanya karya baru. Ternyata ada beberapa lagu lama yang pada 2021 banyak dicari oleh penikmat musik.

Penasaran ada lagu apa saja? Berikut 10 lagu yang masuk top hits Spotify 2021, dirangkum iNews.id, Jumat (14/1/2022):


1. Drivers License Olivia Rodrigo

Merupakan lagu debut dari Olivia Rodrigo, lagu ini dirilis di awal tahun lalu dan berhasil menjadi favorit para penikmat musik. Lagu ini disukai karena liriknya yang menyentuh dan instrumental-nya yang bernada manis dan getir. Lagu ini sendiri berkisah tentang emosi yang dirasakan Olivia setelah putus dari salahsatu pacarnya.


2. MONTERO (Call Me By Your Name) Lil Nas X

Meski tak secara resmi, bisa dibilang 2021 adalah tahun terbaik Lil Nas X. Akhirnya tak malu lagi menampilkan seksualitasnya dalam lagu dan video musik, Lil Nas X membuka tahun lalu dengan lagunya yang sangat kontroversial MONTERO. Berkisah tentang cinta sesama jenis dan juga tentang surga dan neraka, tak heran jika lagu ini berhasil viral berkat kecaman dan pujian.


3. STAY The Kid LAROI, Justin Bieber

Berhasil nge-hits di TikTok, akhirnya lagu STAY dari The Kid LAROI yang berkolaborasi dengan Justin Bieber berhasil menduduki posisi ke-tiga di daftar putar Top Hits Spotify tahun kemarin. Dengan lirik yang sederhana, vokal yang kekinian, dan juga instrumental yang membuat goyang. Lagu 2020 ini merupakan salah satu contoh aransemen yang dibuat khusus untuk era internet masa kini.


4. Good 4 u Olivia Rodrigo

Juga berhasil menjadi lagu TikTok, good 4 u dari Olivia Rodrigo adalah single kedua yang berhasil viral dari album debut sang musisi. Seperti lagu di atas, lagu yang satu ini juga berkisah tentang emosi pasca putus cinta. Bedanya, alih-alih merasa sedih dan menyesal, kali ini Olivia menyuarakan perasaan lega karena bisa berpisah dengan pasangannya dan berharap mereka bisa mendapatkan yang lebih baik, begitu juga dengan dirinya.


5. Levitating Dua Lipa, DaBaby

Salah satu kolaborasi yang paling tak terduga dan paling mantap pada 2020 adalah Dua Lipa dan DaBaby. Lewat lagu Levitating, vokal renyah Dua Lipa bisa bersanding dengan suara DaBaby yang cukup berat namun punya flow rap yang terdengar nikmat di telinga.


6. Peaches Justin Bieber, Daniel Caesar, Giveon

Selain berhasil viral berkat Stay di tahun 2020, Justin Bieber juga berhasil kembali viral berkat lagu Peaches. Lagu yang dilantunkan bersama Daniel Caesar dan Giveon ini terdengar santai dan sangat cocok di malam yang sepi, atau dikala berpelukan di ranjang bersama pasangan.


7. Kiss Me More Doja Cat, SZA

Doja Cat akhirnya merilis album ke-tiganya yang berjudul Planet Her. Satu lagu yang berhasil menarik perhatian para penikmat musik adalah Kiss Me More di mana Doja berkolaborasi dengan SZA.


8. Blinding Lights The Weeknd

The Weeknd masih sukses meninggalkan jejak dengan lagu Blinding Lights yang dia rilis pada 2020. Dengan instumental yang sangat cepat dan memompa jantung, tak heran jika lagu ini menjadi salah satu favorit dari album After Hours.


9. Heat Waves Glass Animals

Band Glass Animals asal Inggris merilis sebuah single baru berjudul Heat Waves sebagai bagian dari album Dreamland. Siapa sangka lagu ini berhasil menarik perhatian dunia selama setahun lebih dan berhasil menduduki posisi ke-sembilan di daftar putar Top Hits Spotify 2021.


10. Beggin Maneskin

Lagu Beggin yang dilantunkan oleh band Maneskin berhasil menduduki posisi 10. Merupakan aransemen terbaru dari lagu berjudul sama yang dipopulerkan band The Four Seasons pada 1967 silam, Beggin versi Maneskin berhasil viral di banyak sosial media meski lagu ini sudah berusia empat tahun lebih.

Topik Menarik