Pendaftar CPNS 2024 Tembus 3,2 Juta Orang, Berikut 10 Instansi Pusat dan Daerah Ramai Peminat
JAKARTA, iNews.id - Pendaftaran seleksi Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) 2024 masih dibuka setelah diperpanjang hingga 10 September 2024. Pemerintah menyediakan formasi CPNS tahun ini sebanyak 250.407.
Menurut data resmi Badan Kepegawaian Negara (BKN) dari media sosial Instagram @bkngoidofficial, jumlah pendaftar CPNS per 6 September 2024 pukul 20.00 WIB mencapai 3.279.427.
Pendaftar yang sudah mengakhiri pendaftaran (submit) mencapai 1.535.206, dengan yang memenuhi syarat dari instansi sebanyak 827.973 dan yang tidak memenuhi syarat sebanyak 145.885.
Berikut 10 instansi pusat dan daerah yang ramai peminat di CPNS 2024
Instansi Pusat (Kementerian/Lembaga)
Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia
Formasi: 9.070
Pelamar: 490.442
Kementerian Agama
Formasi: 20.772
Pelamar: 209.241
Kementerian Kesehatan
Formasi: 8.607
Pelamar: 94.155
Kejaksaan Agung
Formasi: 9.694
Pelamar: 76.204
Kementerian Komunikasi dan Informatika
Formasi: 4.215
Pelamar: 72.696
Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi
Formasi: 12.843
Pelamar: 51.673
Kementerian Pertahanan
Formasi: 6.566
Pelamar: 40.687
Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan
Formasi: 3.066
Pelamar: 37.502
Kementerian Keuangan
Formasi: 1.230
Pelamar: 33.300
Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana Nasional
Formasi: 1.206
Pelamar: 33.260
Buka halaman berikutnya untuk mengetahui 10 instansi daerah yang ramai peminat di CPNS 2024 >>
Instansi Daerah (Provinsi/Kota/Kabupaten)
Pemerintah Provinsi DKI Jakarta
Formasi: 4.413
Pelamar: 36.963
Pemerintah Kabupaten Sijunjung
Formasi: 1.261
Pelamar: 27.198
Pemerintah Provinsi Jawa Timur
Formasi: 2.314
Pelamar: 26.856
Pemerintah Aceh
Formasi: 681
Pelamar: 22.747
Pemerintah Provinsi Jawa Barat
Formasi: 899
Pelamar: 21.711
Pemerintah Provinsi Sulawesi Tenggara
Formasi: 1.509
Pelamar: 20.756
Pemerintah Kabupaten Luwu Timur
Formasi: 934
Pelamar: 19.302
Pemerintah Kabupaten Tangerang
Formasi: 500
Pelamar: 18.558
Pemerintah Kota Surabaya
Formasi: 680
Pelamar: 15.609
Pemerintah Provinsi NTT
Formasi: 2.571
Pelamar: 15.351