Indodax Komitmen Majukan Industri Kripto RI
AKURAT.CO Indodax merupakan platform exchange aset kripto yang dibangun di Indonesia yang berkomitmen untuk berperan aktif dalam memajukan industri kripto dan finansial hingga semakin berkembang pesat.
CEO Indodax, Oscar Darmawan mengatakan, salah satu bukti komitmen perusahaan dalam industri kripto dengan penghargaan yang diterima pada tahun lalu sebagai platform pertukaran yang paling patuh dalam pembayaran pajak dari Kementerian Keuangan (Kemenkeu).
Salah satu bukti nyata dari komitmen ini adalah penghargaan yang kami terima tahun lalu sebagai platform pertukaran yang paling patuh dalam pembayaran pajak dari Kementerian Keuangan," kata Oscar dikutip Kamis (17/8/2023).
Kemudian, Oscar menegaskan Indodax mampu membangun kepercayaan yang kuat dari masyarakat dan member, yang menjadikan platform ini sebagai tempat transaksi yang dan tepercaya.
"Dengan pendekatan yang konsisten dan penuh integritas terhadap regulasi pemerintah, masyarakat dapat merasa lebih aman dan nyaman dalam bertransaksi di Indodax. Terlebih, saat ini kami tengah memusatkan perhatian untuk memberikan pengalaman bertransaksi yang menguntungkan bagi seluruh trader di platform Kami," ucap Oscar.
Sejalan dengan ini, CTO Indodax, William Sutanto menambahkan, perusahaan terus meningkatkan literasi dan pemahaman masyarakat tentang dunia kripto melalui insiatif Indodax Academy.
"Kami juga memiliki INDODAX Academy, sebuah platform pendidikan yang berfokus pada meningkatkan literasi masyarakat, terutama generasi z, mengenai aset kripto, investasi, dan manajemen keuangan. Melalui Indodax Academy, kami berharap dapat membantu menciptakan generasi yang lebih cerdas secara finansial dan siap menghadapi masa depan dengan kemandirian keuangan," ungkap William.
Sebagai tambahan, terkait dibukanya bursa kripto, Indodax akan berupaya mensubsidi biaya tambahan agar biaya transaksi kripto dalam negeri tetap terjangkau, sehingga tidak memberatkan para trader Indonesia.