Black Steel FC Hantam Football Victoria 5-0 di AFF Futsal Championship 2023, Hary Tanoesoedibjo: Maju Terus!

Black Steel FC Hantam Football Victoria 5-0 di AFF Futsal Championship 2023, Hary Tanoesoedibjo: Maju Terus!

Ekonomi | BuddyKu | Senin, 1 Mei 2023 - 19:10
share

BLACK Steel FC hantam Football Victoria 5-0 di AFF Futsal Championship 2023, Hary Tanoesoedibjo selaku Ketua Umum Federasi Futsal Indonesia (FFI) beri dukungan penuh. Wakil Indonesia, Black Steel, memulai perjalanannya di turnamen itu dengan kemenangan telak pada Senin (1/5/2023) siang WIB.

Black Steel FC sukses membuka skor melalui Samuel Amos dan Wendy Brian pada babak pertama. Kemudian, dwigol Evan Soumilena ditutup oleh gol telat Piter Junior.

Black Steel FC

Imbas dari kemenangan dalam pertandingan yang ditayangkan langsung RCTI+ dan Vision+ tersebut, Black Steel FC pun memuncaki klasemen sementara Grup B AFF Futsal Championship 2023. Hary Tanoesoedibjo pun memberikan reaksinya setelah kemenangan penting tersebut

Wakil Indonesia Black Steel FC, pada laga perdananya di AFF Futsal Championship 2023 berhasil menaklukkan Football Victoria, Australia! Bermodalkan 2-0 pada babak pertama, Black Steel FC tutup peluang Football Victoria dengan kemenangan 5-0! ujar Ketua Umum Federasi Futsal Indonesia (FFI) Hary Tanoesoedibjo yang membagikan hasil dan video cuplikan pertandingan pada laman Instagram miliknya, Senin (01/05/2023).

Black Steel tergabung di Grup B bersama Thai Son Nam dan Football Victoria. Klub asal Manokwari, Papua, tersebut setelah memukul Football Victoria, akan menjajal kekuatan Thai Son Nam, Selasa 2 Mei 2023.

Laga-laga yang dimainkan di AFF Futsal Club Championship 2023 dimainkan di Nakhon Rachasima. Diharapkan, Black Steel FC bisa mengharumkan nama Indonesia seperti yang dilakukan oleh Bintang Timur Surabaya pada edisi sebelumnya.

Black Steel FC

Pada AFF Futsal Club Championship 2022, Bintang Timur Surabaya tampil sebagai juara seusai mengalahkan wakil Thailand, Hongyen Thakam di final dengan hasil 4-2.

Topik Menarik