3 Desa di Jawa Timur yang Berasal dari Nama Sayuran, Ada Daerah Asalmu?

3 Desa di Jawa Timur yang Berasal dari Nama Sayuran, Ada Daerah Asalmu?

Ekonomi | BuddyKu | Selasa, 20 Desember 2022 - 07:16
share

3 DAERAH di Jawa Timur yang berasal dari nama sayuran memang menarik untuk dibahas. Umumnya suatu daerah diberi nama berdasarkan dengan hal-hal penting yang pernah terjadi. Baik itu nama pahlawan atau peristiwa penting.

Namun, siapa sangka ada beberapa daerah di Indonesia yang memiliki nama unik. Bahkan di Jawa Timur sendiri ada daerah yang diberi nama sayuran.

Lantas, daerah mana saja di Jawa Timur yang berasal dari nama sayuran? Simak penjelasan Okezone berikut ini untuk mengetahui lebih detailnya.

Kemangi

Sayuran yang identik sebagai lalapan ini dikenal memiliki aroma yang khas, kuat namun lembut. Tak disangka, sayuran yang tumbuh liar di pekarangan ini juga menjadi nama bagi daerah di Jawa Timur.

Desa Kemangi

(Foto: desakemangi.wordpress.com)

Ya, sayuran wangi ini menjadi nama sebuah desa di kabupaten yang berbatasan langsung dengan Surabaya. Tepatnya, Desa Kemangi, Kecamatan Bungah, Kabupaten Gresik, Provinsi Jawa Timur.

Bayam

Sayur berwarna hijau ini identik dengan kartun Popeye sekitar tahun 1990-an hingga 2000-an. Bayam sendiri terkenal mengandung banyak vitamin dan mineral yang bermanfaat bagi kesehatan tubuh.

Siapa sangka sayuran satu ini dijadikan nama desa di wilayah Kecamatan Kasembon, Kabupaten Malang, Jawa Timur. Desa satu ini diketahui sebagai desa wisata yang terkenal dengan aliran sungainya yang deras yang cocok digunakan untuk rafting.

Selain itu, bayam juga menjadi nama kelurahan di Kecamatan Kutoarjo, Kabupaten Purworejo, Jawa Tengah.

Pare

Pare termasuk salah satu sayuran yang tak begitu disukai orang. Bagaimana tidak, sayuran merambat satu ini terkenal dengan rasa pahit yang cukup membuat siapa saja tak ingin mencoba memakannya lagi.

Meski begitu, sayuran yang identik dengan warna hijau terangnya ini bisa dimasak baik sebagai lalapan, maupun dioseng. Bahkan, sayur ini di makanan khas Bandung, siomay, menjadi salah satu menu favorit.

Kampung Inggris Pare

(Foto: Instagram/@officialkampunginggris)

Namun siapa sangka, sayur ini pun menjadi nama di satu daerah di Jawa Timur. Tak tanggung-tanggung, Pare menjadi nama kecamatan di Kabupaten Kediri, Jawa Timur.

Uniknya lagi, di kecamatan tersebut terdapat satu kampung yang memang digunakan untuk belajar bahasa Inggris, yakni Kampung Inggris Pare. Banyak pelajar bahkan mahasiswa yang menghabiskan waktu liburnya untuk belajar bahasa internasional itu di sini.

Topik Menarik