Tahun Ini Sukses Digelar, Tahun Depan Formula E Jakarta Dijadwalkan Dua Kali Balapan!

Tahun Ini Sukses Digelar, Tahun Depan Formula E Jakarta Dijadwalkan Dua Kali Balapan!

Ekonomi | wartaekonomi | Sabtu, 2 Juli 2022 - 01:33
share

Setelah sukses melaksanakan ajang mobil balap listrik Formula E Jakarta tahun ini (2022), direncanakan tahun depan (2023) Formula E bakal dilangsungkan sebanyak dua kali.

Berdasarkan kalender sementara untuk balapan mobil listrik di 2023 nanti yang dirilis salah satunya melalui akun instragram fiaformulae , diketahui Jakarta akan melangsungkan balapan sebanyak dua kali. Dijadwalkan hal tersebut berlangsung pada 3 dan 4 Juni 2023.

Season ke-9 Formula E di tahun 2023 nanti direncanakan akan dibuka dengan balapan yang akan dilangsungkan di Mexico City, Mexico pada 14 Januari.

Balapan penutup akan diadakan pada 30 Juli 2023 di London, Inggris.

Berikut jadwal sementara Formula E 2023:

  1. Mexico City, Mexico: 14 Januari
  2. Diriyah, Saudi Arabia: 27 Januari
  3. Diriyah, Saudi Arabia: 28 Januari
  4. Hyderabad, India: 11 Februari
  5. To be Determined: 25 Februari
  6. To be Determined: 11 Maret
  7. Sao Paulo, Brazil: 25 Maret
  8. Berlin, Jerman: 23 April
  9. Monaco, Monaco: 6 Mei
  10. Seoul, Korea Selatan: 20 Mei
  11. Seoul, Korea Selatan: 21 Mei
  12. Jakarta, Indonesia, 3 Juni
  13. Jakarta, Indonesia, 4 Juni
  14. To be Determined: 24 Juni
  15. Roma, Italia: 15 Juli
  16. Roma, Italia: 16 Juli
  17. London, Inggris: 29 Juli
  18. London, Inggris: 30 Juli
Lihat postingan ini di Instagram

Sebuah kiriman dibagikan oleh ABB Formula E (@fiaformulae)

Topik Menarik