Kisah Dubes Indonesia untuk Swiss Temani Ridwan Kamil Susuri Sungai Aare: Pak RK Mengimani Salat Gaib

Kisah Dubes Indonesia untuk Swiss Temani Ridwan Kamil Susuri Sungai Aare: Pak RK Mengimani Salat Gaib

Ekonomi | BuddyKu | Sabtu, 4 Juni 2022 - 13:09
share

BANDUNG, celebrities.id - Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil telah berada di Tanah Air setelah delapan hari memantau dan terjun langsung dalam pencarian putra sulungnya, Emmeril Kahn Mumtadz yang hilang di Sungai Aare, Bern, Swiss.

Sebelum benar-benar melepas Eril, sapaan akrab Emmeril, Ridwan Kamil dan istri Atalia Praratya serta keluarga sempat kembali menyusuri bagian Sungai Aare, di mana Eril berenang dan terakhir kali terlihat.

"Sebelum Pak RK (Ridwan Kamil-red) kembali ke tanah air, saya mendampingi beliau dan keluarga menyusuri kembali bagian sungai Aare di mana Ananda Eril berenang dan terakhir kali terlihat," tulis Duta Besar (Dubes) Republik Indonesia (RI) untuk Swiss, Muliaman Hadad di sosial media miliknya, @muliamanhadad60, Sabtu (4/6/2022).

Dalam sosial media miliknya itu, Muliaman Hadad mengunggah sejumlah foto yang memperlihatkan Ridwan Kamil, Atalia Praratya, dan sejumlah keluarga tengah menyusuri Sungai Aare dan berbincang di atas jembatan salah satu sungai terpanjang di Swiss itu.

Satu di antara foto yang diunggah Muliaman cukup menarik perhatian, di mana terlihat Ridwan Kamil tengah memimpin salat gaib untuk Eril, tepat di bantaran Sungai Aare. Menurut Muliaman, di tengah kesedihan yang mendalam, Ridwan Kamil tampak tabah dan ikhlas.

"Pak RK mengimani sholat gaib bersama keluarga, staff KBRI dan diaspora Indonesia," tulis Muliaman Hadad.

Muliaman Hadad berharap, Ridwan Kamil dan keluarga kuat dan tabah dalam menerima musibah dan ikhlas menghadapi apapun yang menjadi ketetapan dari Allah SWT.

"Insya Allah Ananda Eril tenang dalam genggaman Sang Maha Pelindung, Aamiiin yra," tulisnya lagi.

Diketahui, setelah bertolak dari Swiss Kamis (2/6/2022) waktu setempat, rombongan Ridwan Kamil telah tiba di Rumah Dinas Gubernur Jabar, Gedung Negara Pakuan, Kota Bandung, Jumat (3/6/2022) malam.

"Alhamdulillah Kang Emil (Ridwan Kamil) Teh Lia (Istri, Atalia Praratya), Zara (adik kandung Emmeril) sudah berada di Tanah Air. Tadi mendarat sekitar pukul 15.30 WIB langsung ke sini dan telah tiba di Pakuan," ucap Erwin Muniruzaman, kakak kandung Ridwan Kamil.

Menurut Erwin, setibanya di Gedung Pakuan, Ridwan Kamil langsung berkumpul dengan keluarga intinya. Erwin pun kembali memohon kepada masyarakat, termasuk awak media untuk memberikan ruang waktu dan privasi kepada Ridwan Kamil yang telah berkumpul dengan keluarga intinya untuk saling menguatkan.

"Saat ini sedang berkumpul dengan keluarga inti. Kami mohon maaf untuk sementara waktu mohon diberi ruang privasi untuk keluarga Kang Emil dan Teh Lia, untuk penguatan bersama keluarga inti," tuturnya.

Topik Menarik