Link Daftar Jemaah Haji Reguler dan Khusus, Cek Sebaran Kuotanya

Link Daftar Jemaah Haji Reguler dan Khusus, Cek Sebaran Kuotanya

Ekonomi | BuddyKu | Minggu, 29 Mei 2022 - 17:35
share

JAKARTA, celebrities.id - Link daftar nama jemaah haji reguler dan khusus sangat dicari oleh calon jemaan haji yang akan berangkat pada 1443 H/2022 M.

Ini lantaran, Direktorat Jenderal Penyelenggaraan Haji dan Umrah (Ditjen PHU) Kementerian Agama RI telah merilis daftar nama jemaah haji reguler yang berhak berangkat di tahun ini.

Adapun daftar siapa saja yang alan berangkat haji tahun ini bisa disimak dari link yang akan disajikan di bawah artikel ini.

Sementara itu, kabar baik tersebut diungkapkan oleh Dirjen PHU Hilman Latief, Minggu (8/5/2022), yang mengatakan bahwa proses verifikasi daftar nama jamaah haji untuk kuota reguler sudah selesai, dan daftar nama tersebut sudah ditetapkan dan dikirim ke masing-masing kantor wilayah atau Kanwil Kemenag Provinsi di seluruh Indonesia untuk segera ditindaklanjuti.

Proses verifikasi, jelas Hilman, dilakukan untuk memastikan seluruh jamaah yang berangkat memenuhi syarat yang ditetapkan oleh Arab Saudi yakni mereka yang berusia paling tinggi 65 tahun 0 bulan per 30 Juni 2022, serta sudah menerima vaksinasi Covid-19.

Kuota Haji untuk Indonesia Tahun 2022

Beberapa waktu lalu, Menteri Agama RI Yaqut Cholil Qoumas telah menetapkan kuota Haji Indonesia untuk keberangkatan Tahun 1443 H/2022 melalui Keputusan Menag (KMA) Nomor 405 Tahun 2022 tentang Kuota Haji Indonesia Tahun 1443 H/2022 M.

Dalam aturan tersebut ditetapkan bahwa kuota haji Indonesia tahun 1443 H/2022 M berdasarkan alokasi yang diberikan oleh Arab Saudi adalah sebanyak 100.051 jamaah, terdiri atas 92.825 jamaah kuota haji reguler dan 7.226 jemaah kuota haji khusus.

Adapun calon jamaah haji yang telah melunasi biaya haji namun tidak masuk alokasi kuota dan/atau menunda keberangkatan pada tahun ini, akan diprioritaskan menjadi jemaah haji pada penyelenggaraan tahun depan.

Untuk lebih detailnya, berikut sebaran daftar kuota haji reguler Indonesia untuk setiap provinsinya di tahun 1443 H/ 2022 M:

Sementara itu, calon jamaah haji bisa melihat daftar jamaah haji reguler dan khusus yang telah ditetapkan oleh Kemenag RI untuk berangkat tahun ini pada link berikut yakni
https://haji.kemenag.go.id/v4/ . Silahkan dicek!

Topik Menarik