Pak Anies, Ketua DPRD DKI Minta Jangan Ada yang Klaim Pembangunan JIS

Pak Anies, Ketua DPRD DKI Minta Jangan Ada yang Klaim Pembangunan JIS

Ekonomi | wartaekonomi | Selasa, 22 Februari 2022 - 21:50
share

Ketua DPRD DKI Jakarta Prasetio Edi Marsudi mengingatkan tak boleh ada yang saling mengklaim dalam pembangunan Jakarta International Stadium (JIS) di Tanjung Priok, Jakarta Utara.

Prasetio menuturkan pembangunan JIS merupakan kerja-kerja dari gubernur sebelumnya yakni Gubernur DKI Jakarta era Sutiyoso, Fauzi Bowo (Foke), Jokowi, Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) dan Djarot Saiful Hidayat. Karena itu kata dia, harus diapresiasi.

"Kalau bicara stadion (JIS) mungkin nggak boleh klaim klaim-an ya," ujar Prasetio seperti dikutip dari channel Youtube Total Politik, Selasa (22/2/2022).

Politikus PDI Perjuangan ini menyebut rencana pembangunan JIS sudah ada sejak lama, atau dari era Gubernur Sutiyoso. Namun ketika itu belum tereksekusi.

"Mau siapapun gubernur pada saat ini pasti itu akan dibangun. Memang itu rencana sudah lama. Zaman pak Sutiyoso tidak tereksekusi, tapi sudah groundbreaking, zaman pak Foke seperti itu juga," ucap dia.

Prasetio melanjutkan, ia melihat adanya progres pembangunan JIS di era sebelum Gubernur Anies Baswedan yakni era Joko Widodo, Basuki Tjahaja Purnama, dan Djarot Saiful Hidayat.

Namun pembangunan untuk markas Persija ketika itu gagal dieksekusi karena Ahok- Djarot kalah dalam pertarungan Pilkada DKI 2017 silam.

"Saya mengikuti itu, ada progresnya dan dianggarkan itu (untuk stadion), disiapkan anggaran. Tapi karena satu situasi, akhirnya pertarungan pilkada, jadi terhambat," papar dia.

Hingga akhirnya Anies menang dalam Pilkada DKI dan kemudian mengeksekusinya dengan anggaran Rp 4,5 Triliun.

"Jadi nggak ada alasan, ini bicara bukan zaman-zaman ini bicara pemerintah daerah, ada eksekutif legislatif dan ketua DPRD-nya sampai hari ini siapa, saya. Saya tahu," kata Prasetio.

Lebih lanjut, Prasetio pun menjelaskan alasan pembangunan JIS harus dilakukan. Salah satu alasannya karena Stadion Menteng dan Lebak Bulus sudah dirobohkan.

"Kita hargai pecinta bola di Jakarta ini kan ada Jakmania itu," kata Prasetio.

Ia kemudian menyindir Anies sebagai gubernur yang bersih. Ia menilai mantan Mendikbud itu tak mengerjakan apapun, sebab telah dikerjakan oleh gubernur sebelumnya.

"Makanya kalau saya ditanya pak Anies bersih? bersih, orang nggak ada yang dikerjain," kata Prasetio seraya tertawa.

Topik Menarik