Pertamina Rosneft Siap Bangun Kilang Baru di Tuban

Pertamina Rosneft Siap Bangun Kilang Baru di Tuban

Ekonomi | genpi.co | Jum'at, 21 Januari 2022 - 09:14
share

GenPI.co - PT Pertamina Rosneft Pengolahan dan Petrokimia siap bangun kilang baru di Tuban.

Pembangunan kilang baru grass root refinery (GRR) bertujuan untuk memperkuat keandalan energi Nasional.

Serangkaian aktivitas terus dikebut pengerjaannya, seperti penyelesaian desain teknis, kegiatan pembersihan lahan tahap keempat, dan pelaksanaan early work.

Presiden Direktur Pertamina Rosneft Kadek Ambara Jaya mengatakan penyusunan desain teknis yang dimulai pada awal 2021 menunjukkan perkembangan yang cukup signifikan.

Per 31 Desember 2021, perusahaan mengklaim proses desain mencapai 66,43 persen atau lebih cepat dari target yang dipatok di awal tahun, yaitu 59,44 persen.

Penyusunan desain merupakan fase krusial dalam pembangunan kilang.

Pasalnya, aktivitas ini akan didapatkan desain dan spesifikasi kilang secara lengkap sebagai dasar untuk melanjutkan proyek pembangunan.

Pertamina Rosneft juga telah membersihkan lahan tahap ketiga pada akhir Desember 2022.

Kegiatan penyiapan lahan berupa pembersih lahan tahap ketiga yang melibatkan lebih dari 300 pekerja. 98 Persen pekerja adalah warga sekitar proyek.

Pelaksanaan pekerjaan pembersihan lahan tahap pertama hingga ketiga telah melibatkan lebih dari 600 warga sekitar proyek.

"Kami turut berpartisipasi dalam pembukaan lapangan kerja untuk masyarakat Tuban yang telah diwujudkan sejak dua tahun terakhir," ujar Kadek, Kamis (20/1).

Kadek menambahkan, Pertamina Rosneft juga melakukan penanaman 20.000 cemara laut yang berfungsi untuk mengurangi efek pemanasan global akibat perubahan iklim. (ant)

Video heboh hari ini:

Topik Menarik