CEO Binance Diperkirakan Lebih Kaya dari Mark Zuckerberg berkat Kripto

CEO Binance Diperkirakan Lebih Kaya dari Mark Zuckerberg berkat Kripto

Ekonomi | inewsid | Jum'at, 14 Januari 2022 - 06:39
share

SINGAPURA, iNews.id - CEO Binance Changpeng Zhao memiliki kekayaan sekitar 96 miliar dolar AS atau sekitar Rp1.373 triliun. Namun menurut Bloomberg , kekayaan Zhao bisa melampaui Mark Zuckerberg jika memperhitungkan kripto yang dimiliknya.

Mengutip Coindesk , Bloomberg Billionaires Index pertama kali memperkirakan kekayaan bersih Zhao. Bloomberg menyimpulkan, kekayaannya melebihi orang terkaya di Asia, Mukesh Ambani, yang merupakan ketua Reliance Industries.

Adapun kekayaan Zhao tidak memperhitungkan kepemilikan kripto miliknya. Artinya, perkiraan kekayaan sebesar 96 miliar dolar AS bisa menjadi terlalu rendah.

Menurut Bloomberg , kemungkinan kekayaan Zhao bisa menyaingi miliarder teknologi dunia, seperti pendiri Facebook Mark Zuckerberg maupun pendiri Google Larry Page dan Sergey Brin. Kekayaan Mark diperkirakan sebesar 122 miliar dolar AS atau Rp1.745 triliun.

Sementara di antara rekan-rekan investor kripto, saingan terdekat pria berusia 44 tahun ini adalah pendiri FTX Sam Bankman-Fried dengan kekayaan bersih seebsar 15,4 miliar dolar AS dan CEO Coinbase Brian Armstrong dengan kekayaan bersih 8,9 miliar dolar AS.

Binance merupakan bursa mata uang kripto terbesar di dunia, dengan volume perdagangan 24 jam sebesar 106 miliar dolar AS pada 6 Januari 2022, menurut CoinGecko. Sedangkan menurut perkiraan Bloomberg , Binance mengantongi pendapatan 20 miliar dolar AS pada tahun lalu.

Bloomberg mengasumsikan Zhao memiliki 90 persen saham di Binance, dan memperkirakan pendapatan bursanya berasal dari volume perdagangan spot dan derivatif serta biaya yang diiklankan. Terkait kekayaan bersihnya, Zhao menolak berkomentar kepada Bloomberg , dan Binance membantah keakuratan perkiraan kekayaan tersebut.

Topik Menarik