Fuji Serahkan Bukti Baru Terkait Dugaan Penggelapan Uang oleh Mantan Manajer
Fuji kembali mendatangi Polres Metro Jakarta Barat, pada Senin (25/9). Kedatangan Fuji terkait kasus penggelapan yang diduga dilakukan mantan manajernya.
Didampingi pengacara Sandy Arifin, mantan kekasih Thariq Halilintar itu membawa bukti baru guna memperkuat laporannya.
"Agenda hari ini ada keterangan tambahan ada bukti tambahan. Tadi juga ada dari pihak manajemen Fuji sudah diperiksa juga tadi siang," kata Sandy Arifin di Polres Jakarta Barat, Senin (25/9).
Fuji mengatakan saat ini sudah tidak ada lagi komunikasi antara dirinya dengan terlapor.
"Belum (ada komunikasi). Aku hubungi dia nggak dibalas," aku Fuji.
Sebelumnya, Fuji telah memberikan kesempatan kepada terlapor untuk mengembalikan uang yang diduga digelapkan. Namun tidak ada itikad baik.
"Dulu sih sering (komunikasi), cuma nggak ada itikad baik. Nggak diblokir ya gitu, pokoknya nggak dibalas," jelas Fuji.
Disinggung mengenai sosok yang dilaporkan, Fuji masih enggan menjawab. Menurutnya, hal itu bisa ditanyakan langsung kepada pihak kepolisian.
"Nggak boleh dijelasin, nanti biarkan pihak kepolisian aja," pungkas Fuji.










