Anthony Ginting Akui Kepergian Ibunda Pengaruhi Performanya di Lapangan

Anthony Ginting Akui Kepergian Ibunda Pengaruhi Performanya di Lapangan

Seleb | BuddyKu | Kamis, 21 September 2023 - 20:20
share

JAKARTA - Anthony Sinisuka Ginting tak menyangkal situasi kedukaan yang dialaminya pada Agustus 2023 memengaruhi performanya pada saat ini. Hal itu memberi dampak cukup besar dari sisi psikologi.

Seperti diketahui, Anthony Ginting kehilangan sang ibunda, Lucia Sriati. Kedukaan yang dialami membuat pebulu tangkis kelahiran Cimahi itu memutuskan mundur dari BWF World Championships 2023.

Anthony Ginting bersama ibundanya

Ginting kemudian mencoba bangkit dengan menjalani dua turnamen besar lainnya di China Open dan Hong Kong Open 2023. Secara hasil di Hong Kong Open, ia lolos hingga semifinal, tetapi terhenti di babak pertama China Open.

Pemain berusia 26 tahun itu mengakui sang ibu memberi efek cukup besar pada psikologisnya. Itu pula yang kemudian cukup memengaruhi performanya pada saat ini.

"Ya pasti ada sih (pengaruhnya) enggak bisa bohong juga," ucap Ginting kepada awak media, termasuk MNC Portal Indonesia (MPI) , di Pelatnas PBSI di Cipayung, Jakarta Timur, Rabu 20 September 2023.

Akan tetapi, Ginting sadar tak boleh terlarut dalam suasana duka. Ia juga ingin bangkit secara perlahan dan menemukan kembali performa terbaiknya seperti sedia kala.

"Cuma ya harus secepat mungkin bangkit. Kan enggak bisa jadi alasan terus juga buat ke depannya. Jadi semoga bisa recover dengan maksimal 100%," lanjut Ginting.

Selanjutnya, Ginting akan melakoni turnamen besar lainnya yakni Asian Games 2023 di Hangzhou, China. Ia akan turun di dua nomor yakni beregu putra dan perorangan tunggal putra.

Anthony Ginting

Anda dapat menyaksikan secara langsung lanjutan ajang-ajang olahraga berkelas dunia di Vision+, dengan klik di sini: https://www.visionplus.id/ .

Topik Menarik