Korea Selatan: Sejumlah Negara Abaikan Perilaku Pelanggaran Hukum Korea Utara
Travel | BuddyKu | Sabtu, 3 Juni 2023 - 22:31
Menteri Pertahanan Korea Selatan, Sabtu (3/6), mengeluhkan sikap beberapa negara yang memilih untuk "mengabaikan perilaku Korea Utara yang melanggar hukum. Sikap Pyongyang tersebut dianggap Seoul mengancam untuk melemahkan sanksi PBB terhadap program misil dan nuklirnya.
China dan Rusia pada Jumat (2/6) mengabaikan seruan AS untuk Dewan Keamanan PBB untuk mengambil sikap mengutuk Korea Utara atas upaya peluncuran satelit baru-baru ini. Mereka bahkan menyalahkan Washington atas meningkatnya ketegangan di semenanjung Korea.
"Ini menciptakan celah dalam sanksi terhadap Korea Utara yang disahkan di Dewan Keamanan PBB," kata Menteri Pertahanan Lee Jong-sup dalam pidatonya dipertemuan keamanan Asia, Dialog Shangri-La di Singapura.