Media Malaysia Remehkan Timnas Indonesia, Sarankan Jangan Lawan Argentina di FIFA Matchday Juni 2023: Harusnya Lawan Peringkat 90an!

Media Malaysia Remehkan Timnas Indonesia, Sarankan Jangan Lawan Argentina di FIFA Matchday Juni 2023: Harusnya Lawan Peringkat 90an!

Olahraga | BuddyKu | Minggu, 2 April 2023 - 14:24
share

MEDIA Malaysia, Makan Bola, meremehkan Timnas Indonesia dan menyarankan jangan lawan Argentina di FIFA Matchday Juni 2023. Mereka bahkan menyebut Timnas Indonesia lebih baik mencari lawan peringkat 90an di ranking FIFA.

Ya, Timnas Indonesia tengah ramai dibicarakan setelah ada wacana bakal menghadapi Timnas Argentina di FIFA Matchday Juni 2023 mendatang. Wacana ini muncul usai PSSI pernah mengutarakan hasrat untuk mendatangkan Timnas Indonesia ke Tanah Air.

Timnas Argentina

Hal itu disampaikan Wakil Ketua Umum (Waketum), Zainudin Amali, pada 17 Maret 2023 lalu. Mantan Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) itu menyebut bahwa Ketua Umum (Ketum) PSSI, Erick Thohir tengah menjalin kontak dengan AFA (Federasi Sepakbola Argentina) pada saat itu.

Pak Ketum PSSI (Erick Thohir) berkomunikasi kepada beberapa federasi dengan mengundang mungkin FIFA Matchday pada Juni. Itu ada Timnas Palestina dan ada yang sedang diusahakan adalah Argentina, tutur Zainudin Amali saat meresmikan media center PSSI, GBK Arena, dikutip pada Minggu (2/4/2023).

Kini, akun Twitter Asean Football, @theaseanball, mewartakan kalau Timnas Argentina menerima pinangan salah satu tim Asia Tenggara untuk FIFA Matchday Juni 20233. Menurut kabar dari mereka, AFA telah mengonfirmasi bakal tampil di laga uji coba kontra tim asal Asia Tenggara pada Juni 2023 mendatang.

Kabar itu pun sontak membuat media Malaysia, Makan Bola tampak terkejut. Mereka seakan-akan tidak terima apabila benar Timnas Indonesia bakal menghadapi Argentina di FIFA Matchday Juni 2023.

Dalam artikel yang berjudul Indonesia Ingin Gelar Laga Persahabatan Melawan Argentina mereka menyebut Timnas Indonesia bisa jadi bulan-bulanan Timnas Argentina. Demi menghindari hal itu, mereka memberikan saran untuk Indonesia mencari lawan peringkat 90an di ranking FIFA .

Timnas Indonesia

Jika laga ini benar-benar terwujud, banyak pihak yang khawatir anak asuh Shin Tae-yong akan jadi bulan-bulanan Timnas Argentina, tulis Makan Bola, dilansir pada Minggu (2/4/2023).

Oleh karena itu, ada yang berharap untuk pertandingan selanjutnya, fokus PSSI adalah menambah poin peringkat FIFA dengan mengatur pertandingan dengan tim peringkat 90 ke atas, bukan lawan yang jauh lebih hebat seperti Argentina, tutup Makan Bola.

Hingga saat ini, masih belum ada kabar soal kelanjutan laga Timnas Indonesia kontra Argentina. Menarik dinantikan informasi lanjutan dari kedua belah pihak terkait laga tersebut.

Topik Menarik