Agak Laen: Menyala Pantiku Resmi Jadi Film Indonesia Terlaris Sepanjang Masa
JAKARTA, iNews.id - Film Agak Laen: Menyala Pantiku resmi menjadi film Indonesia terlaris sepanjang masa. Rekor ini menggeser film JUMBO.
Mengacu pada data yang dikeluarkan Cinepoint, Minggu 4 Januari 2026, film Agak Laen: Menyala Pantiku telah tembus 10.369.416 penonton. Angka tersebut melampaui film Jumbo yang sebelumnya mendapatkan 10,2 juta penonton.
Prestasi ini pun dirayakan netizen dan penonton setia Agak Laen. Banyak dari mereka yang memberi selamat sekaligus salut dengan produksi film Agak Laen: Menyala Pantiku yang berhasil membuat film komedi yang sangat berhasil tersebut.
"Menyalaaaa! Agak Laen: Menyala Pantiku karya Muhadkly Acho resmi menjadi film Indonesia terlaris sepanjang masa," kata akun X @Mab***.
"Gak nyangka banget. Agak Laen baru tayang sebulan lebih sudah 10,2 juta penonton. Bisa yuk jadi film terlaris di Indonesia ini mengalahkan Avengers End Game itu. Jadi rasa di negeri sendiri," ungkap @tan***.
Film Avengers: Endgame hingga saat ini menjadi film dengan jumlah penonton terbanyak di Indonesia, yaitu 10.976.338. Dan hanya butuh 606 ribu lagi, film Agak Laen: Menyala Pantiku bisa menyusul prestasi tersebut.
Sebagai informasi, film garapan rumah produksi Imajinari ini bukan hanya mengungguli film Jumbo maupun KKN di Desa Penari, tapi sekaligus melampaui capaian film pertama Agak Laen yang sebelumnya mencatatkan sekitar 9,1 juta penonton.
Berikut ini 10 film Indonesia terlaris sepanjang masa:
1. Agak Laen: Menyala Pantiku! — 10.3 juta
2. JUMBO — 10.23 juta
3. KKN di Desa Penari — 10 juta
4. Agak Laen — 9.12 juta
5. Warkop DKI Reborn: JB! Pt. 1 — 6.85 juta
6. Pengabdi Setan 2: Communion — 6.39 juta
7. Dilan 1990 — 6.31 juta
8. Miracle In Cell no. 7 — 5.85 juta
9. VS7H — 5.81 juta
10. Dilan 1991 — 5.25 juta









