Kebakaran Lahap Apartemen di Kowloon Hong Kong, 5 Orang Tewas Puluhan Lainnya Luka-Luka
HONG KONG, iNews.id Kebakaran melanda sebuah bangunan apartemen padat penduduk di Distrik Kowloon, Hong Kong, Rabu (10/4/2024). Insiden itu menewaskan lima orang dan melukai puluhan lainnya.
Lembaga penyiaran RTHK melaporkan, orang-orang di dalam gedung 16 lantai itu melambaikan handuk ke jendela sebagai tanda memohon untuk diselamatkan. Dikatakan bahwa api bermula dari sebuah gedung olahraga di sana. Beberapa jalan di sekitar lokasi harus ditutup, sehingga mengganggu lalu lintas pada jam-jam sibuk di pagi hari.
Pemerintah kota setempat mengungkapkan, sekitar 150 orang telah dievakuasi ke tempat aman. Sementara 40 orang dilarikan ke rumah sakit umum.
Kepala Eksekutif Hong Kong, John Lee mengatakan, dia telah menginstruksikan pihak berwenang melakukan upaya maksimal untuk merawat para korban luka. Sementara berbagai instansi pemerintah terkait masih menyelidiki penyebab kebakaran tersebut.
Kobaran api dapat dikendalikan pada pukul 08.54 (07.54 WIB), atau satu jam setelah petugas pemadam kebakaran diberi tahu mengenai kebakaran di Jordan, sebuah kawasan yang dipenuhi dengan rumah dan kantor di seberang pelabuhan dari pusat keuangan itu.
Otoritas rumah sakit mengatakan, setidaknya enam orang yang terluka berada dalam kondisi serius. Sementara satu orang dalam keadaan kritis.
Di lokasi terpisah, petugas pemadam kebakaran masih berjuang memadamkan kobaran api besar di sebuah lokasi bangunan di wilayah utara New Territories, Hong Kong. Tidak ada korban jiwa yang dilaporkan dalam insiden itu.