Resep Kue Putu Merah Putih untuk Sambut dan Meriahkan Hari Kemerdekaan
JAKARTA, NETRALNEWS.COM - Kue putu merupakan salah satu jajanan tradisional khas Indonesia. Biasanya kue putu mudah didapati di pasar tradisional atau penjualnya yang kerap keliling perumahan dan ciri khas suaranya desis yang nyaring.
Bahan utama jajanan tradisional ini adalah tepung beras dan juga santan yang gurih, bisa juga tbahkan pasta vanilla agar wangi. Biasanya adonan diberi warna hijau dari daun pandan atau suji, tapi tidak ada salahnya memberi warna merah dan putih untuk menyambut dan memeriahkan Hari Kemerdekaan.
Jangan lupa juga beri isian gula merah yang manis dan akan lumer saat dikukus. Beri taburan kelapa parut yang gurih dan wangi, sajikan saat masih hangat untuk sarapan atau camilan.
Bahan:
- 200 gr tepung beras, kukus
- 120 ml santan dari 4 butir kelapa, panaskan
- 1/4 sdt garam
- 1/2 sdt pasta vanilla
- 1 sdt pasta red velvet
Bahan isi:
- 150 gr gula merah, sisir halus
Bahan taburan:
- 150 gr kelapa parut kasar
- 2 Iembar daun pandan
- 1/4 sdt garam
- 2 sdm gula pasir
Langkah Memasak:
1. Untuk taburan, campur semua bahan taburan. Kukus selama 15 menit. Sisihkan.
2. Campur tepung beras, garam, pasta vanilla dan santan. Aduk hingga berbutir.
3. Bagi dua adonan, setengah bagian tambahkan pasta red velvet, setengah bagian lagi biarkan putih.
4. Saring adonan dengan saringan kasar hingga halus.
5. Masukkan adonan merah dalam cetakan kue talam hingga setengah bagian, beri taburan gula merah sisir. Tutup Kembali dengan adonan putih.
6. Kukus selama 20 menit. Sajikan kue putu bersama bahan taburan.