Ayah David Bongkar Kelakuan Mario, Agnes, dan Shane di Polsek Asyik Main Gitar: Tenang Semua Diurus Papa!

Ayah David Bongkar Kelakuan Mario, Agnes, dan Shane di Polsek Asyik Main Gitar: Tenang Semua Diurus Papa!

Berita Utama | BuddyKu | Kamis, 4 Mei 2023 - 14:15
share

FAJAR.CO.ID, JAKARTA Kelakuan Mario Dandy cs membuat geram keluarga David Ozora saat ditahan di Mapolsek Pesanggrahan, Jakarta Selatan.

Diceritakan Ayah David, Jonathan Latumahina melalui cuitannya di akun Twitter pribadinya @seeksixsuck, Mario Dandy bersama Agnes dan Shane dengan asyik bermain gitar saat ditahan di Mapolsek.

Jadi tu anak dajal bertiga main gitar di Polsek Pesanggrahan, santai banget kaya gak ada apa-apa. Setelah dikasi paham baru dia pucat dan sadar kalo saat ini bapaknya gabisa bantu apa-apa, ujar Jonathan dalam keterangannya dikutip pada Kamis (4/5/2023).

Kata Jonathan, Mario yang merupakan anak eks Pejabat Pajak itu dengan bangganya mengatakan akan diuruskan oleh ayahnya agar cepat lepas dari perkara tersebut.

Dia bilang ke tantenya Agnes, tenang tante, agnes gak akan kena, semua diurus papa, paling nanti saya cuma dihukum 2 tahun 8 bulan. Bagaimana dia bisa tahu akan dihukum segitu?, lanjut Jonathan mengikuti gaya bicara Dandy.

Jonathan melihat, baik Mario, Agnes, maupun Shane merasa Polsek Pesanggrahan hanya tempat nongkrong sesaat sebelum orangtuanya mengeluarkan mereka.

Bisa main gitar, nyanyi-nyanyi dan dilihat banyak saksi, termasuk Ibu N (yang nolong david) saat diperiksa di polsek sesaat setelah Agnes datang, ucapnya.

Tambahnya, ibu Mario Dandy datang ke RS untuk mengajak pihak keluarganya untuk berdamai. Namun, dengan tegas Jonathan menolak.

Malam itu ibunya mario datang nemuin gue di RS ngajak damai, gue suruh pulang. Dia datang sama kristo (kakaknya mario) dan dolfi (pengacaranya yg sekarang di kick), maksa mau minta masuk ICU liat david dan gue tolak, tukasnya.

Sehari berselang, giliran Rafael Alun yang datang membesuk David dengan tujuan yang sama. Mengajak Jonathan dan keluarga untuk berdamai.

Malam selanjutnya rafael datang juga, sama ngajak damai. Gak akan ada damai-damai, gue akan lawan sampai kapanpun, kata Jonathan.

Pejabat Eselon 3, kabag umum DJP Jaksel. Bukan jabatan yang sangat tinggi tapi bisa memainkan kaki-kakinya sampe lintas institusi, sambung dia.

Jonathan menyebut, Rafael merupakan sosok mafia birokrasi Kemenkeu. Semboyangnya, kata dia materi boleh diganti, birokrat hidup abadi.

Tolong benar-benar hal ini diseriusin. Jangan cuma berhenti pada dilarang flexing di medsos, yang gak flexing kadang justru mafia besarnya. Masih inget gak, pada 1 hari semua media posting, Mario Dandy tidak pernah ditengok keluarga, kata dia.

Ditegaskan Jonathan, pengakuan tersebut merupakan kebohongan besar. Hal itu setelah mendengar cerita dari orangtua Shane yang juga bersama Rafael di tahanan Polda Metro Jaya.

Bohong besar! Bapaknya Shane cerita kalo ketemu orang tua Dandy di tahanan Polda Metro sama-sama besuk. Dan dia dicuekin. Mafia ini buying ke media dengan nilai fantastis, tandasnya. (Muhsin/fajar)

Topik Menarik