Hasil BWF World Tour Finals 2022: Sikat Wakil Denmark, Peluang Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan ke Semifinal Semakin Terbuka!

Hasil BWF World Tour Finals 2022: Sikat Wakil Denmark, Peluang Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan ke Semifinal Semakin Terbuka!

Berita Utama | BuddyKu | Kamis, 8 Desember 2022 - 19:05
share

HASIL BWF World Tour Finals 2022 sektor ganda putra telah diketahui pada Kamis (8/12/2022) malam WIB. Wakil Indonesia, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan tampil meyakinkan di laga keduanya di BWF World Tour Finals 2022.

The Daddies (julukan Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan) mampu meredam utusan Denmark, Kim Astrup/Anders Skaarup Rasmussen. Dalam dua gim, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan menang 21-13 dan 21-12 atas pasangan Denmark itu.

Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan

Bermain di Nimibutr Arena, Bangkok, Thailand, Kamis (8/12/2022) malam WIB, Ahsan/Hendra kembali bermain cepat layaknya pertandingan pertama kemarin. Mereka dengan cekatan menyergap bola-bola depan dari lawannya.

Itu kembali efektif selama interval pertama. Mereka menciptakan poin beruntun berkali-kali hingga bisa unggul jauh dengan skor 12-3.

Memulai interval kedua, pasangan Denmark tampak sudah sedikit-sedikit mengetahui permainan Daddies. Mereka mulai mencoba menipiskan ketinggalan.

Tapi untungnya, Ahsan/Hendra sudah terlanjur unggul jauh. Mereka mampu menjaga momentum di poin kritis hingga menang dengan skor 21-13.

Melaju ke gim kedua, pasangan Denmark mulai bisa menyeimbangi. Tapi Ahsan/Hendra punya strategi lain untuk merebut keunggulan.

Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan

Kali ini Ahsan/Hendra lebih sering bermain net hingga mengarahkan bola-bola panjang. Alhasil mereka tetap bisa menguasai interval pertama 11-7.

Setelahnya, Ahsan/Hendra tak terbendung lagi. Meski sempat melakukan sesekali kesalahan, mereka bisa unggul lebih jauh

Sampai akhirnya mereka menutup dengan memasukkan empat angka beruntun. Mereka menutup gim kedua dengan skor 21-12.

Topik Menarik