Aditya Cahya Sebut Baiquni Wibowo Bikin Terang Penyidikan Kasus Pembunuhan Brigadir J

Aditya Cahya Sebut Baiquni Wibowo Bikin Terang Penyidikan Kasus Pembunuhan Brigadir J

Berita Utama | BuddyKu | Rabu, 30 November 2022 - 04:00
share

Anggota Direktorat Tindak Pidana Siber Bareskrim Polri Kompol Aditya Cahya dihadirkan sebagai saksi oleh jaksa penuntut umum (JPU) dalam sidang kasus obstruction of justice pembunuhan Brigadir J, dengan terdakwa Baiquni Wibowo pada Kamis (24/11/2022) lalu.

Dalam keterangannya, Aditya Cahya mengatakan tindakan Baiquni Wibowo bukan menghalangi penyidikan. Dia

justru menyebut bahwa tindakan Baiquni membuat penyidikan menjadi terang lantaran menyerahkan hard disk berisi video CCTV yang berada di depan rumah Ferdy Sambo.

"Menurut kami membuat terang di kasus pembunuhan ini," kata Kompol Aditya dalam persidangan di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan.

Kemudian Baiquni diberikan kesempatan untuk bertanya ke Aditya. Baiquni lantas menanyakan soal tuduhan dirinya sebagai salah satu terdakwa obstruction of justice lantaran menyimpan rekaman CCTV di depan rumah dinas Eks Kadiv Propam Duren Tiga yang merupakan tempat kejadian perkara (TKP) pembunuhan Brigadir J .

"Apakah dengan diserahkannya hard disk internal yang tadi saudara sampaikan saya membuat terangnya penyidikan ini?" tanya Baiquni kepada Aditya.

Lalu, Aditya Cahya menjawab bahwa memang benar apa yang dilakukan Baiquni justru sangat membantu penyidik lantaran membuat terangnya peristiwa pembunuhan Brigadir J.

"Membuat terang penyidikan di kasus pembunuhan," ucap Aditya Cahya.

Sementara itu, kuasa hukum Baiquni Wibodo, Junaedi Saibih mengatakan bahwa kliennya sudah sangat jelas memberikan bukti yang bisa menjadikan terangnya peristiwa.

Terlebih, diungkapkan Junaedi, hal itu diakui sendiri oleh saksi pelapor Aditya Cahya. Junaedi juga menyebut, bahwa kliennya tidak mengubah isi rekaman CCTV saat menyerahkannya, sehingga dakwaan jaksa dinilai tak bisa dilanjutkan.

"Jadi dalam kondisi itu, ketika Baiquni menyerahkan secara suka rela tentang apa yang sudah dia pindai dan apa yang dia copy itu, DVR itu masih sama aslinya ada," ungkap Junaedi Saibih .

"Dan justru hard disk dari Baiquni lah yang membuat terang tentang apa yang ada dalam CCTV itu," imbuhnya.

Artikel Menarik Lainnya:

Topik Menarik